
![]() |
Dandim 1415 Selayar Letkol Inf Nanang Agung Wibowo bersama Forkopimda Kepulauan Selayar berikan paket makanan bergizi kepada siswa secara simbolis (Photo: ar/realitynews) |
Realitynews.web.id | SELAYAR – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diinisiasi oleh Presiden Prabowo Subianto resmi dimulai di Kabupaten Kepulauan Selayar pada Kamis (20/3/2025). Program ini dijalankan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) dan dipantau langsung oleh Dandim 1415/Selayar, Letkol Inf Nanang Agung Wibowo.
Peluncuran program berlangsung di beberapa sekolah di Ibu Kota Benteng, dengan total 1.184 siswa sebagai penerima manfaat. Sekolah-sekolah yang menerima MBG antara lain yakni TK Negeri Pembina Benteng sebanyak 256 siswa, SD Inpres Benteng Timur sebanyak 176 siswa, serta SMPN 1 Selayar sebanyak 752 siswa.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat Forkopimda Kepulauan Selayar, di antaranya Ketua DPRD Kepulauan Selayar, Mappatunru, Kapolres Selayar yang diwakili oleh Kabag SDM Polres Selayar, Kompol Hendra Suyanto, Personel Pos AL Serda Mahendra, Kepala SPPG Kabupaten Kepulauan Selayar, Nurul Haeriya Ulfa, S.Si, serta kepala sekolah, guru, dan perwakilan instansi lainnya.
![]() |
Launching program makan Bergizi gratis di SMPN 1 Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar (Photo: Ar/realitynews) |
Karena program ini dimulai pada bulan Ramadhan, makanan yang diberikan kepada siswa disesuaikan agar dapat dikonsumsi saat berbuka puasa.
“Program MBG ini baru dimulai di Selayar dan akan terus berlanjut lima jali dalam seminggu, dari Senin hingga Jum’at berikutnya. Kami berkomitmen menjangkau seluruh wilayah, termasuk daerah kepulauan," ujar Letkol Inf Nanang Agung Wibowo.
Menu yang diberikan saat ini terdiri dari biskuit Malkist Roma, susu putih Indomilk, kurma, telur rebus, dan buah pisang.
Setelah libur sekolah, program ini akan berlanjut dengan pemberian menu makanan siap saji bagi para siswa.
Program Makan Bergizi Gratis diharapkan dapat membantu pemenuhan gizi anak-anak di Kabupaten Kepulauan Selayar serta meningkatkan kesehatan dan prestasi akademik mereka.
Pemerintah juga berencana untuk memperluas cakupan program ini agar manfaatnya dapat dirasakan oleh lebih banyak siswa di seluruh wilayah Selayar. (ar)